Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 25 September 2012

Prosesi Upacara Adat Bima "Hanta U'a Pua"



Sebelum acara inti “Hanta U’a Pua” dilaksanakan di istana kesultanan Bima, pada tanggal 12 Rabiul Awal malam diselenggarakan Dzikir Maulud di istana yang diikuti oleh Majelis Adat Dana Mbojo, pejabat pemerintah serta masyarakat umum. Dzikir ini diadakan memperingati hari Maulud Nabi Besar Muhammad SAW. Sembari Dzikir berlangsung, oleh beberapa orang dilakukan kegiatan pengirisan daun pandan untuk membuat “bunga bareka” yaitu pandan yang dicampur dengan kembang-kembang dan wangi-wangian yang akan dibagikan kepada para peserta dzikir dan tamu.

Beberapa hari kemudian upacara adat Hanta U’a Pua digelar dengan disaksikan oleh seluruh masyarakat Bima. Upacara Adat Hanta U’a Pua ini merupakan iring-iringan Uma Lige yang diusung oleh 44 orang yang setia sudutnya berjumlah 11 orang yang menggambarkan keberadaan 44 kelompok masyarakat dari Mbojo yakni kelompok dou dana Mbojo sesuai dengan jenis keahliannya, misalnya dari ngaji-kelompok yang menjadi guru ngaji, dari bedi-kelompok untuk menjadi tentera. Uma lige tersebut membawa penghulu melayu, yang mengantarkan rumpun bunga dolu 99 buah melambangkan 99 nama Allah Asmaul Husna dan sebuah Al-Quran untuk disampaikan pada Sultan Bima. Iring-iringan penghulu Melayu terdiri dari empat putri penari Lenggo Mbojo dan empat putra penari Lenggo Melaju merupakan perpaduan seni budaya Bima dan Melayu. Diiringi pula oleh musik genda Mbojo. Uma lige diusung hingga depan serambi istana dimana sultan dan pembesar kerajaan dan tamu-tamu sudah menunggu.
Rombongan penghulu melayu kemudian menyerahkan Bunga Dolu dan Al-Quran sebagai lambang perjanjian antara Sultan pertama yang Masuk Islam Sultan Abdul Kahir dengan pendekar pembawa agama Islam pertama di Bima yaitu Datuk Ribanda dan Datuk Ditiro. Penghulu Melayu merupakan keturunan dari pendekar yang membawa Islam pertama kali di Bima.
Iring-iringan Uma Lige disambut Tari Sere yang mengantar Uma Lige sampai ke tangga istana. Pada posisi depan masuklah Jara Wera yang berlari kencang mendahului Uma Lige. Adapun sejarah para penunggangnya adalah pendekar yang menunjukkan jalan serta mengantar para datuk yang datang dari Makasar menuju Bima lewat Teluk Bima. Itulah sebabnya Jara Wera berada di posisi paling depan. Dibelakang Jara Wera diikuti oleh Jara Sara’u yaitu pasukan elit berkuda kesultanan Bima sebagai pengawal kehormatan. Pasukan ini merupakan pasukan berkuda yang sangat terampil menunggang, mengatur irama dan gerak langkah kuda. Di tengah halaman istana, kuda-kuda ini melakukan antraksi mempertontongkan keterampilan seni menarinya. Kuda-kuda jantan yang berdiri tegap ini dulunya pernah menari mengikuti irama tambur yang ditabuh bertalu-talu.
Disusul pasukan prajurit perang kesultanan Bima yang disebut Laskar Suba Na’e. Pasukan perang ini membawa peralatan perang berupa tombak dan tameng sebagai simbol kesiapsiangaan pasukan kerajaan mengamankan negeri. Dibelakang pasukan Laskar Suba Na’e berjalan Uma Lige yang diiringi oleh keluarga besar Kampung Melayu, mereka adalah tamu kehormatan dalam upacara adat ini. Setelah Uma Lige sampai di tangga istana diturunkan lalu turunlah Penghulu Melayu untuk mengantarkan rumpun Bunga Telur dengan Al-Quran yang diserahkan kepada Sultan Bima.
Setelah penyerahan Al-Quran lalu digelar tari Lenggo Mbojo dan tari Lenggo Melaju dihadapa undangan disaksikan masyarakat umum. Di akhir acara Bungan Dolu dibagikan oleh Sultan kepada masyarakat Bima yang hadir sebagai simbol membagi berkah kepada rakyat sekaligus menandakan kerajaan sangat peduli kepada kemakmuran rakyatnya. Dengan berakhirnya pembagian Bunga Dolu ini, maka berakhir pulalah seluruh rangkaian upacara Hanta U’a Pua.
Referensi:
1.      Hj. Siti Maryam S. Salahuddin, selaku ketua Majelis Adat Dana Mbojo
2.      Majelis Adat Dana Mbojo, Upacara Adat Hanta U’a Pua, 2007
3.      Majelis Adat Dana Mbojo, Upacara Adat Hanta U’a Pua, 2008

1 komentar:

  1. Coin Casino Review 2021 | Bonuses, Games, and Withdrawals
    Coin Casino is an online gambling site with great 샌즈카지노 Bitcoin 인카지노 You can deposit your money in real-money currency and 바카라 use the CoinCoins bonus code:.

    BalasHapus